Cerpen; Pengertian dan Ciri-Cirinya

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, cerpen adalah akronim dari cerita pendek. Cerpen adalah kisahan pendek (kurang dari 10 ribu kata) yang memberikan kesan tunggal yang dominan dan memusatkan diri pada satu tokoh dalam situasi/peristiwa.


Ciri-ciri cerpen:

Jumlah kata di dalam cerpen kurang dari 10.000 kata

Isi cerpen bersifat fiksi

Hanya terdapat satu alur saja (alur tunggal)

Bentuk tulisannya singkat, atau lebih singkat dari novel

Isi cerpen umumnya diangkat dari kejadian sehari-hari

Biasanya cerpen menggunakan kata-kata yang mudah dimengerti oleh pembaca

Bentuk penokohan di dalam cerpen sangat sederhana

Cerita pendek dapat meninggalkan kesan dan pesan mendalam sehingga pembaca ikut merasakan isi cerpen tersebut.