GURU SDN 13 KOLO KOTA BIMA MERAIH PERINGKAT 2 UNTUK LOMBA INOVASI PEMBELAJARAN (INOBEL) TINGKAT KOTA BIMA YANG DIADAKAN OLEH DINAS DIKBUD KOTA BIMA
SD Negeri 13 Kolo Kota Bima kembali menunjukkan kualitasnya di tingkat Kota Bima. Ini kali, berkaitan dengan Lomba Inovasi Pembelajaran (Inobel) Guru SD/ SMP yang diadakan oleh Dinas Dikbud Kota Bima bertempat di SMP Negeri 6 Kota Bima, Senin, 12 Desember 2022.
Adalah Haninaturrahmania, S.Pd yang berhasil meraih peringkat II dalam Lomba yang menjadi ajang untuk unjuk penemuan pembelajaran dari para guru. Baik berupa hal pendekatan terhadap anak didik, model, metode, strategi maupun media pembelajaran dengan tujuan memecahkan permasalahan dalam pembelajaran. Penemuan tersebut juga diharapkan dapat meningkatkan mutu pendidikan.
Kepala SD Negeri 13 Kolo Kota Bima, Murni S.Pd meyambut baik dan antusias akan keberhasilan Ibu Nina tersebut.
"Alhamdulillah. Pencapaian ini sangat luar biasa bagi sekolah Kami. Meski berada jauh dari Pusat Kota, tidak akan mengurangi pengabdian dan kemampuan Kami dalam mengabdi demi kemajuan Pendidikan"
"Insha Allah dengan Program yang baik, kolaborasi yang berjalan dengan indah maka apa yang menjadi keinginan kita semua akan terwujud"
"Selamat buat bu Nina. Tetap tingkatkan kompetensi dalam bidang inovasi. Sukses terus SD Negeri 13 Kolo", demikian pungkasnya.
Berikut daftar 3 (tiga) terbaik pemenang Lomba Inobel Tingkat Kota Bima tahun 2022
Peringkat I diraih oleh Guru SD Negeri 05 Kota Bima
Peringkat II diraih oleh Guru SD Negeri 13 Kota Bima
Peringkat III diraih oleh Guru SMP Negeri 15 Kota Bima