WOW; Derap Langkah Regu Gerak Jalan Guru 13 Kolo Begitu Menawan !
Dalam rangka memperingati HUT ke- 78 RI dan HUT ke -62 Pramuka digelar lomba gerak jalan indah secara rutin setiap tahunnya di Kota Bima. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menumbuhkan sikap disiplin dan nasionalisme.
Setelah sebelumnya regu siswa berpartisipasi, maka hari ini guru-guru SD Negeri 13 Kolo Kota Bima juga tidak mau kalah.
Mengenakan seragam Pramuka lengkap plus kacamata hitam, regu gerak jalan yang terdiri dari 6 Guru Laki-laki dan 10 Guru Perempuan tampil semangat dan tak kenal lelah.
Star dari Paruga Nae Convention Hall dan finish di Kantor Walikota Bima, derap langkah regu gerak jalan SD Negeri 13 Kolo begitu menawan.
Dipimpin oleh Mukrin, S.Pd sepanjang jalan yang terik, mereka tetap konsentrasi sembari tersenyum manis.
Berbagai variasi dilakukan secara sempurna sesuai instruksi.
Kepala SD Negeri 13 Kolo Kota Bima, Arsid, S.Pd sangat bangga dengan penampilan guru-gurunya
"Luar Biasa! Saya harus angkat topi akan penampilan regu gerak jalan Bapak/Ibu Guru Kami. Tidak bisa berkata-kata"
"Terima kasih atas dedikasinya" pungkasnya.
Salah seorang Guru, Juraidah, S.Pd menyatakan bahwa partisipasi guru juga penting. Mengingat sebelumnya siswa juga ikut.
"Kami juga harus memberikan contoh yang baik kepada siswa Kami. Yang utama adalah partisipasi. Masalah juara itu bonus" ungkap bu guru paling asyik se Kolo ini.
Setelah menyelesaikan rangkaian acara gerak jalan, regu gerak jalan SD Negeri 13 Kolo bersama-sama makan lalapan. (MY)