Upacara Bendera Semarakkan Awal Pekan di SDN 13 Kolo Kota Bima
Kota Bima, 30 September 2024 – Kegiatan
rutin mingguan, upacara bendera, kembali digelar di SDN 13 Kolo Kota Bima. pada hari Senin.
Upacara yang dipimpin langsung oleh Kepala Sekolah, Arsid, S.Pd, berlangsung khidmat dan
diikuti oleh seluruh siswa, guru, dan staf sekolah. Dalam amanatnya, Kepala
Sekolah menekankan pentingnya nilai-nilai kebangsaan dan semangat persatuan.
Beliau juga menyampaikan beberapa pengumuman terkait kegiatan sekolah yang akan
datang.
Suasana haru terasa saat
seluruh peserta upacara menyanyikan lagu Indonesia Raya dengan penuh semangat.
Setelah itu, diikuti dengan pembacaan teks Pancasila dan doa bersama. Upacara
bendera ini tidak hanya menjadi momen untuk menanamkan rasa nasionalisme,
tetapi juga sebagai sarana untuk mempererat tali persaudaraan di lingkungan
sekolah.
Usai upacara, seluruh
peserta tampak antusias mengikuti kegiatan masing-masing. Para siswa terlihat
bersemangat memulai pembelajaran, sementara guru dan staf sibuk dengan
tugas-tugas mereka. Dengan terselenggaranya upacara bendera secara rutin,
diharapkan dapat membentuk karakter siswa yang berakhlak mulia dan cinta tanah
air.