Calon Guru Penggerak Tingkatkan Kompetensi dalam Pendampingan Individu Ke-3

Kota Bima, 11 September 2024Pada 11 September 2024, Purnama Disastra, S.S.,S.Pd selaku calon guru penggerak mengikuti pendampingan individu ke-3 yang diselenggarakan dibawah bimbingan Pengajar Praktif Bapak Saifullah, S.Pd.,M.M. Kegiatan yang berlangsung ini bertujuan untuk mendalami dan meningkatkan kompetensi para calon guru penggerak dalam menerapkan pembelajaran yang berpusat pada murid.

Dalam pendampingan ini, Pak Pur diberikan kesempatan untuk mempraktikkan secara langsung model-model pembelajaran inovatif yang telah mereka pelajari. Selain itu, beliau juga berdiskusi dengan Pak Saiful selaku pengajar praktik atau pendamping. Melalui pendampingan individu ini, diharapkan para calon guru penggerak semakin siap untuk menjadi agen perubahan di sekolah masing-masing.

Pak Saifullah, S.Pd.,M.M, selaku Pengajar Praktik, menyampaikan bahwa pendampingan individu merupakan salah satu upaya untuk memastikan bahwa calon guru penggerak memiliki kompetensi yang dibutuhkan untuk menjalankan tugasnya sebagai pemimpin pembelajaran. "Kami berharap para peserta dapat memanfaatkan kesempatan ini sebaik-baiknya untuk mengembangkan diri dan memberikan kontribusi yang positif bagi dunia pendidikan," ujarnya.

 

Ya.