Masa Depan Bangsa Ada Di Tangan Kalian!; Purnama Disastra, S.S.,S.Pd

 Kota Bima, 12 Agustus 2024

Upacara bendera dilaksanakan secara tepat waktu pada pukul 07.00 WITA. Peserta upacara menempati posisi masing-masing dengan tertib dan rapi. 

Petugas upacara pada Senin, (12/08/2024) ialah kelas IV. Dengan semangat mereka melaksanakan tanggung jawab yang telah di emban. Memasuki lapangan, Purnama Disastra, S.S.,S.Pd mengambil sikap tegap di hadapan seluruh peserta upacara sebagai pembina upacara pada hari ini.

Dalam pidatonya Pak Pur memberikan wejangan untuk peserta didik.

"Dalam kurun waktu beberapa tahun ke depan Indonesia akan memasuki masa emas, di mana pada saat itu bapak/ibu yang berdiri di hadapan kalian mungkin saja sudah tidak membersamai kalian lagi. Kalian sebagai penerus bangsa, harus mempersiapkan diri menjadi pembawa perubahan pada saat itu, karena kalian adalah calon pemimpin bangsa. Masa guru-guru kalian akan digantikan dengan masa kalian sendiri. Oleh karena, belajarlah dengan giat. Kalian merupakan penerus bangsa." Terang beliau.

Tak lupa, beliau memberikan apresiasi yang sangat tinggi terhadap seluruh petugas upacara yang telah berhasil menyelesaikan tanggung jawabnya sebagai petugas upacara pada hari ini.

Upacara dapat berjalan dengan tertib dan khidmat berkat kerja sama seluruh pihak.


Ya.