Rubah dan Ayam yang Cerdik

Pada suatu ketika, hiduplah seekor rubah licik di sebuah hutan yang besar. Rubah itu sangat bangga akan kepintaran yang dia miliki. Suatu hari, dia merasa sangat lapar dan berjalan sekitar hutan untuk mencari makanan. 

Saking laparnya, rubah itu sudah tidak sanggup untuk berjalan lagi. Tiba-tiba, dia melihat seekor ayam jantan yang ada di atap sebuah gubuk. Setelah melihat ayam jantan itu, Rubah itu mulai bergurau dan membayangkan sesuatu.

Dia berpikir untuk memakan ayam jantan itu. Rubah itu pun menyusun rencana untuk membuat ayam jantan itu turun ke tanah lalu dia akan memakannya. 

Rubah itu berpura-pura sebagai teman ayam jantan itu dan berkata “Oh temanku, Ayam jantan. Aku sudah lama tidak melihatmu setelah sekian lama. Kelihatanya kamu terlihat jauh lebih kurus dan lelah. Turunlah ke sini dan biarkan aku memeriksamu agar aku bisa mengetahui kamu sedang sakit apa.”

“Temanku, rubah. Aku merasa sangat lelah dan letih. Aku tidak bisa turun dari atap.” Jawab ayam jantan yang cerdik itu. Rubah itu pun tersadar bahwa ayam jantan itu sama pintarnya.

Ayam jantan itu pun tertawa terbahak-bahak. Rubah itu benar-benar malu dan langsung kabur dari sana sejauh yang dia bisa.