Observasi Kelas Oleh Kepsek Sebagai Bahan Tindak Lanjut Penilaian Kinerja Guru
Kota Bima, 21 Mei 2024
Dalam pengelolaan kinerja PMM, setelah guru menyelesaikan persiapan, Kepala
Sekolah akan melaksanakan observasi kelas sesuai jadwal yang telah disepakati
berdasarkan diskusi bersama guru.
Menindaklanjuti hal tersebut, Kepala SD Negeri 13 Kolo Kota Bima kembali
melakukan observasi terhadap guru. Guru-guru tersebut antara lain:
1. Nur Khalifah, S.Pd guru kelas I B
2. Sri Rahayu, S.Pd guru kelas I A
3. Nuraini, S.Pd guru kelas III A
Pada tahap observasi kelas, guru akan mengajar seperti biasa dengan
menggunakan Modul Ajar yang telah di unggah dalam Platform Merdeka Mengajar.
Kepala Sekolah akan melakukan observasi kelas dengan mengamati seluruh target perilaku yang dianjurkan pada setiap fokus observasi.
Pelaksanaan observasi kelas Selasa (21/5/2024) dapat terlaksana sesuai
dengan jadwal yang telah disepakati oleh Kepala Sekolah dan guru-guru tersebut.
Di akhir kegiatan, Arsid, S.Pd memberikan sedikit motivasi dan saran terhadap
proses mengajar demi meningkatkan mutu guru tersebut.
Ya.